7 Manfaat Teh Hijau Bagi Kesehatan

7 Manfaat Teh Hijau Bagi Kesehatan
7 Manfaat Teh Hijau Bagi Kesehatan -

1. Mencegah Kerusakan Sel
Teh hijau mengandung suatu zat antioksidan, katekin. Sebagai antioksidan, katekin dapat melawan dan mencegah terjadinya kerusakan sel. Karena teh hijau tidak melalui terlalu banyak pemrosesan saat pembuatannya, maka teh hijau memiliki kandungan katekin yang cukup tinggi.

2. Memperbaiki Aliran Darah dan Menurunkan Kadar Kolesterol
Teh hijau telah terbukti dapat memperbaiki aliran darah dan menurunkan kadar kolesterol anda. Beberapa penelitian menemukan bahwa teh hijau dapat membantu mencegah tekanan darah tinggi, penyakit jantung kongestif, dan berbagai gangguan lain yang berhubungan dengan jantung.

3. Memperbaiki Daya Ingat dan Mencegah Pembentukan Plak Alzheimer
Suatu penelitian di Swiss menemukan bahwa orang yang meminum teh hijau memiliki aktivitas otak yang lebih tinggi, yaitu pada bagian memori-kerja di otak.

Selain itu, teh hijau juga dapat membantu mencegah pembentukan plak yang berhubungan dengan penyakit Alzheimer.

4. Menstabilkan Kadar Gula Darah
Teh hijau diduga dapat menjaga kadar gula darah tetap stabil pada penderita diabetes. Karena katekin dapat menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah, maka katekin juga dapat melindungi tubuh dari kerusakan akibat diet tinggi lemak.

5. Membantu Menurunkan Berat Badan
Teh hijau dapat membantu meningkatkan dan bahkan mengubah metabolisme tubuh anda, sehingg anda dapat membakar lebih banyak kalori dan lemak. Beberapa penelitian juga menemukan bahwa teh hijau juga dapat menjaga berat badan anda agar tidak kembali naik setelah mengalami penurunan.

6. Membunuh Sel Kanker
Teh hijau telah terbukti membantu pertumbuhan sel sehat dalam setiap tahapnya. Oleh karena itu, beberapa peneliti menduga bahwa teh hijau mungkin dapat membantu membunuh sel kanker, walaupun masih diperlukan penelitian lebih lanjut.

7. Mengurangi Stress
Menyesap teh dapat membantu anda untuk merasa santai dan rileks. Selain itu, asam amino teanin yang terdapat di dalam teh hijau juga memberikan efek menenangkan.

Komentar